Detail Cantuman

Pengaruh pelatihan, pengalaman kerja san kompensasi terhadap produktivitas kerja karyawan pt tobe aviasi Indonesia

Pengaruh pelatihan, pengalaman kerja san kompensasi terhadap produktivitas kerja karyawan pt tobe aviasi Indonesia


Masalah yang dirumuskan dalam penelitian ini apakah terdapat pengaruh secara
simultan pelatihan, pengalaman kerja dan kompensasi yang diberikan terhadap
produktivitas kerja karyawan PT Tobe Aviasi Indonesia. Metode penelitian ini
adalah kuantitatif dengan pendekatan assosiatif yang mempunyai sifat kausal
yang menjelaskan hubungan antara variabel-varibel melalui pengujian hipotesis.
Populasi dari penelitian ini adalah karyawan pada PT Tobe Aviasi Indonesia.
Teknik sampling yang digunakan adalah sampling jenuh/sensus, yaitu subjeknya
populasi yang kurang dari 100, sehingga 42 orang karyawan PT Tobe Aviasi
Indonesia dijadikan sampel penelitian. Hasil penelitian : (1) terdapat pengaruh
signifikan secara parsial pelatihan terhadap produktivitas kerja karyawan PT Tobe Aviasi
Indonesia, uji sig. t hitung (2,314) > t tabel (1,684), dan untuk nilai korelasi kuat dan
positif 0,630. Artinya pelatihan kerja mampu meningkatkan produktivitas kerja
karyawan; (2) tidak terdapat pengaruh signifikan secara parsial pengalaman kerja
terhadap produktivitas kerja karyawan PT Tobe Aviasi Indonesia, uji sig. t hitung
(1,556) < t tabel (1,684), dan untuk nilai korelasi sedang dan positif 0,571. Artinya
karyawan belum memaksimalkan pengalaman kerjanya, dikarenakan pengalaman yang
dimiliki tidak sesuai dengan posisi pekerjaan yang saat ini dijalani; (3) tidak terdapat
pengaruh signifikan secara parsial kompensasi terhadap produktivitas kerja karyawan PT
Tobe Aviasi Indonesia, uji sig. t hitung (1.708) > t tabel (1,684), dan nilai untuk
korelasi sedang dan positif 0,529. Artinya kompensasi tidak dapat dijadikan motivator
dalam meningkatkan produktivitas kerja karyawan karena dirasakan kurang adil, tidak
berdasarkan atas prestasi kerja yang dicapai oleh para karyawan; (4) terdapat pengaruh
signifikan secara simultan pelatihan, pengalaman kerja dan kompensasi terhadap
produktivitas kerja karyawan PT Tobe Aviasi Indonesia, uji sig. F hitung 12,090
dengan signifikan 0,000 < 0,05, dan untuk nilai korelasi kuat dan positif, 0,699.
Artinya program pelatihan, pengelaman kerja dan pemberian kompensasi dalam
pelaksanaannya telah dioptimalkan oleh pihak perusahaan dengan harapan dapat
meningkatkan produktivitas kerja para karyawan.


LOADING LIST...

Detail Information

Bagian Informasi
Pernyataan Tanggungjawab Imam Sajidin 2007030018
Pengarang Iman Sajidin - Personal Name
Hadi Suharno - Personal Name
Mustofa Kamil - Personal Name
Erialdy - Personal Name
Teuku Fajar Shadiq - Personal Name
Edisi Publish
No. Panggil REF MIM2201814 IMA p
Subyek Kompetensi
Pelatihan
Pengalaman Kerja
Klasifikasi MIM2201814
Judul Seri
GMD Text
Bahasa Indonesia
Penerbit Program Pascasarjana / Magister Ilmu Manajemen
Tahun Terbit 2022
Tempat Terbit TANGERANG
Deskripsi Fisik xii + 110 hlm.; 30 cm
Info Detil Spesifik Pembimbing 1 : Mustofa Kamil 9116104 / Pembimbing 2 : Hadi Suharno 888580018 / Penguji 1 : Mustofa Kamil / Penguji 2 : Teuku Fajar / Penguji 3 : Erialdy

 



Homepage Info

Selamat datang di
REPOSITORY UNIS Online Public Access Catalog (OPAC).
Gunakan OPAC untuk mencari koleksi pada Repository UNIS.

Media Sosial / Kanal

Instagram REPOSITORY UNIS Official

Address

Perpustakaan UNIS
Jln Syekh Yusuf No.10, RT.001/RW.003, Babakan, Kec. Tangerang, Tangerang,
Banten 15118



E: library@unis.ac.id