Detail Cantuman

Hubungan kualitas kepemimpinan dan budaya organisasi dengan kinerja Pegawai I Kantor Kecamatan Pinang Kota Tangerang

Hubungan kualitas kepemimpinan dan budaya organisasi dengan kinerja Pegawai I Kantor Kecamatan Pinang Kota Tangerang


Tujuan dari penelitian ini untuk mengetahui hubungan kualitas kepemimpinan dan budaya organisasi dengan kinerja pegawai. Penelitian dilakukan di Kantor Kecamatan Pinang Kota Tangerang. Populasi penelitian ini adalah seluruh pegawai di Kantor Kecamatan Pinang Kota Tangerang sejumlah 100 orang. Karena jumlah populasi yang sedikit, maka Jenis non probability sampling yang penulis gunakan adalah metode sampling jenuh. Sehingga jumlah sampel dalam penelitian ini adalah sebanyak 100 orang. Penelitian ini merupakan penelitian lapangan yang bersifat kuantitatif. Penelitian lapangan merupakan suatu penelitian untuk memperoleh data-data yang sebenarnya terjadi di lapangan. Sedangkan bersifat kuantitatif berarti menekankan analisa pada data numerikal (angka) yang diperoleh dengan metode statistik. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode penelitian survey, penelitian survei adalah penelitian yang mengambil sampel dari suatu populasi dengan menggunakan kuesioner sebagai alat pengumpul data yang pokok. Hasil penelitian menunjukkan bahwa: 1) Terdapat hubungan positif dan signifikan Kualitas kepemimpinan dengan Kinerja pegawai di Kantor Kecamatan Pinang Kota Tangerang. Hal ini terbukti dari nilai thitung lebih besar daripada ttabel (7,531>1,984). 2) Terdapat hubungan positif dan signifikan Budaya organisasi dengan Kinerja pegawai di Kantor Kecamatan Pinang Kota Tangerang. Hal ini terbukti dari nilai thitung lebih besar daripada ttabel (7,864 >1,984). 3) Terdapat hubungan positif dan signifikan Kualitas kepemimpinan dan Budaya organisasi secara bersama-sama dengan Kinerja pegawai di Kantor Kecamatan Pinang Kota Tangerang. Hal ini terbukti dari nilai Fhitung lebih besar daripada Ftabel (30,648 > 3,090).


LOADING LIST...

Detail Information

Bagian Informasi
Pernyataan Tanggungjawab Muhammad Afryzal 1707010052
Pengarang Muhammad Afryzal - Personal Name
Ambuy Sabur - Personal Name
Edi Mulyadi - Personal Name
Muhammad Athar Ismail M - Personal Name
Nursusanto - Personal Name
Edisi Publish
No. Panggil REF MIA1905213 MUH h
Subyek Kepemimpinan
Budaya Organisasi
Pegawai
Klasifikasi MIA1905213
Judul Seri
GMD Text
Bahasa Indonesia
Penerbit Program Pascasarjana / Magister Ilmu Administrasi
Tahun Terbit 2019
Tempat Terbit TANGERANG
Deskripsi Fisik xi + 90 hlm.; 28 cm
Info Detil Spesifik Ambuy Sabur 14036102 - Pembimbing 1/ Edi Mulyadi 8852760018 - Pembimbing 2/ Edi Mulyadi 8852760018- Penguji 1/ Muhammad Athar Ismail M 417086001- Penguji 2/ Nursusanto- Penguji 3

 



Homepage Info

Selamat datang di
REPOSITORY UNIS Online Public Access Catalog (OPAC).
Gunakan OPAC untuk mencari koleksi pada Repository UNIS.

Media Sosial / Kanal

Instagram REPOSITORY UNIS Official

Address

Perpustakaan UNIS
Jln Syekh Yusuf No.10, RT.001/RW.003, Babakan, Kec. Tangerang, Tangerang,
Banten 15118



E: library@unis.ac.id